PT.BRIDGESTONE DONOR LAGI

November 21, 2019

PT. Bridgestone Sumatera Rubber Estate kembali lagi, lagi dan lagi adakan aksi donor darah tanggal 20 Nopember 2019, antusias Pimpinan dan Karyawan tetap tinggi untuk sumbangkan darah melalui PMI Kota Pematangsiantar, karna mereka yakin sumbangan darah ini dapat menolong Saudara, sahabat maupun orang lain yang membutuhkannya, karena mereka tahu bahwa tidak ada pabrik penghasil darah dan mereka yakin donor darah ini juga menyehatkan tubuh pendonor, ini ungkapan dari salah seorang pendonor yang turut menyumbangkan darahnya pada kegiatan tersebut. 149 kantong darah diperoleh pada kegiatan tersebut.

Posted in Berita by Iwan Damanik